FPSMI
Sebagai organisasi profesi merupakan suatu organisasi yang didirikan oleh dua orang atau lebih yang memiliki profesi yang sama untuk mencapai tujuan bersama.
SEJARAH
Forum Sekolah/Madrasah Indonesia dibentuk atas dasar Keputusan Musyawarah Nasional Forum Perpustakaan Sekolah/Madrasah se-Indonesia, yang diselenggarakan di Cisarua, Bogor pada tanggal 6 s.d 8 Agustus 2002
VISI
Forum Perpustakaan Sekolah/Madrasah Indonesia menunjang pendidikan formal sebagai upaya mencerdaskan kehidupan bangsa
MISI
(1) Menjadi mitra Perpustakaan Nasional RI dalam melaksanakan pembinaan perpustakaan sekolah/madrasah.
(2) Menjadi wahana kerjasama antar perpustakaan sekolah/madrasah dalam meningkatkan profesionalisme.
(3) Mengembangkan perpustakaan sekolah/madrasah.
TUJUAN
(1) Meningkatkan sumber daya manusia perpustakaan sekolah dalam rangka menunjang proses belajar mengajar di sekolah/madrasah
(2) Meningkatkan peran perpustakaan sekolah sebagai salah satu sumber belajar dan informasi di sekolah/madrasah
(3) Membangun kerjasama antar perpustakaan sekolah/madrasah
KETUA UMUM FPSMI
FPSMI sebagai wadah di bawah binaan Perpustakaan Nasional RI, diharapkan mampu menjadi mitra dan bersinergi dalam menyelenggarakan program-program pembinaan dan pengembangan Perpustakaan Sekolah Madrasah di Indonesia.
Bambang P Dwi Prasetyo (Alm)
2002 – 2006
Bambang Gunawan
2006 – 2010
2010 – 2014
Mulyanto
2014 – 2018
2018 – 2022
Dr. Yusqon
2022-2026
YUKK GABUNG..!!!
Mari bersinergi bersama FPSMI dengan bergabung menjadi ANGGOTA RESMI Melalui tautan berikut ini: http://bit.ly/KTAFPSMIProvinsiRiau